Tool Yang digunakan dalam pemrogaman PHP.


Persiapan Proses Belajar PHP itu tidak menjadi Pemberi Harapan Palsu, Lebih dulu Tools atau software yang harus disiapkan untuk ngoprek PHP minimal adalah :
1. Webserver (Apache) dan Database (MySQL)

Fungsi Server ini adalah untuk menempatkan dimana Scritpt yang kita buat itu berada. Kita Bisa mneyewa penyedia jasa Online Server (Hosting) atau kita bisa install software nya di komputer kita sebelum di online agar bisa diakses oleh pengunjung.

Jika sudah punya Server nya Tool Berikutnya yang harus terinstall adalah Database (MySQL). Database MySQL ini berfungsi untuk menyimpan data – data hasil pengolahan Script. Sebenarnya Tanpa database pun PHP bisa berjalan tetapi hasilnya akan hampir sama dengan kita menuliskan kode HTML. Dengan kata lain, hasil dari pengolahan Script PHP Menjadi STATIS. Kalau begitu dengan adanya Database berarti pengolahan data yang dihasilkan menjadi STATIS dan DINAMIS ya. Kalau kamu sudah bisa menemukan jawaban Ya berarti anda sepaham dengan Saya.

Ada beberapa macam software yang bisa digunakan sebagai web server, diantaranya dalah : Apache, IIS, dan Personal Web Server. Sedangkan untuk software database, atau sering disebut dengan istilah DBMS (Database Management System), Anda bisa menggunakan MySQL, SQL Server, MS. Access, dll.
Nah... di sini saya hanya akan membahas bagaimana melakukan instalasi PHP server, Apache sebagai web servernya dan juga MySQL sebagai DBMS nya. Mengapa saya memilih Apache dan MySQL? Ya... karena hampir seluruh server hosting telah mendukung kedua software. Selain itu keduanya adalah free sehingga tidak perlu khawatir lagi terkait lisensinya.

Untuk menginstal PHP dan pendukungnya, Anda tidak perlu melakukan instalasi satu persatu, namun bisa langsung sekaligus semuanya. Lho kok bisa? Ya... karena saat ini banyak tersedia software bundling yang di dalamnya sudah ada PHP server, Apache dan MySQL nya. Beberapa di antaranya adalah AppServ, dan XAMPP. Dimana kita bisa mendapatkan Software ajib ini...? Agar dapat mendapatkan service gratis dari tool ini silahkan berkunjung untuk download di https://www.apachefriends.org/index.html atau anda tinggal ambil dari CD Source yang tergabung dalam buku ini. Untuk tutorial cara instalasinya ndak usah saya tulis disini ya, kan tinggal Next – next aja sampai selesai. 

2. Browser (Firefox, IE, Netscape, Safari).

Untuk Browser Silahkan menggunakan browser kesayangan anda. Browser tentunya sudah semua tahu kan fungsinya untuk apa. Lanjut gan.................

3. TextEditor (Note Pad, PHPDesigner, PHPEdit, Macromedia Dreamweaver).


Ada banyak pilihan dalam memproses Code PHP. Agar lebih mudah dalam melakukan pemrogaman dan memadukan tampilan saya sarankan untuk menggunakan editor yang WYSWIG agar ketika memadukan PHP dan HTML masih bisa di preview. Atau minimal menggunakan Editor PHP yang memiliki keterangan Baris. Rekomendasi saya jatuh pada Macromedia Dreamweaver. Meskipun bukan software Gratisan Software ini sangat membantu dalam pemrogaman PHP khususnya untuk membangun Website dan aplikasi PHP. Untuk Versi Trial nya silahkan download di www.adobe.com/products/dreamweaver.html

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama